Aksesoris Untuk RC Adventure Ini Selain Berfungsi Juga Berlisensi

Bimo SS - Kamis, 13 Agustus 2020 | 08:20 WIB

aksesoris RC Scale (Bimo SS - )

JIP.co.id - JIP sering membahas hobi yang mirip sekali dengan offroad sungguhan ini, dengan skala yang lebih kecil tentunya.

Bukan hanya bentuk mobilnya saja yang mirip aslinya, aksesori pendukungnya juga sangat mirip dengan aslinya. Bahkan tidak sedikit aksesori, peralatan recovery, maupun parts aftermarkert untuk RC ini yang berlisensi dari produsen alat-alat offroad tersebut. 

Semisal merek terkenal seperti WARN, ARB, KING Shock dan lainnya yang sering kita dengar di dunia off-road.

aksesoris RC scale offroad

Di kalangan pecinta RC off-road berskala 1/10 ini pun bisa ditemui terpasang pada RC scale adventure kesayangan mereka. “Selain aksesori, alat recovery juga terpakai kok saat sedang lomba,” ujar Sugi Franata dari Bgundal Scaler. 

Baca Juga: Penyakit Utama Kabel Aki Mobil, Mesti Waspada Banget ya

Hobi yang ternyata lebih banyak disukai pria dewasa dibanding anak-anak ini padahal bisa dibilang mainan, walau sebenarnya, jika dilihat lebih jauh dari apa yang terpasang di RC off-road Adventure, menjadi hobi yang serius layaknya bukan mainan.

aksesoris rc scale offroad