Buat yang Lagi Cari Winch. Banyak Model Dan Pilihan Winch COMEUP Nih!

Bimo SS - Kamis, 3 September 2020 | 20:05 WIB

COMEUP Winch (Bimo SS - )

Jip.co.id - Recovery Winch sekarang sudah menjadi peralatan wajib di off-road, khususnya dunia adventure.

Tak heran jika banyak produsen winch makin bersemangat bermain di pasar ini. Maka muncullah beragam produk berbagai merek.

Masing-masing mengklaim punya teknologi, meski sepintas cara kerja dan teorinya sama.

Nah, ini salah satu referensi untuk membeli winch dari merek COMEUP.

Baca Juga: Ini Dia Tips Sederhana Rawat Mobil Bekas 4x4, Jangan Sampai Terlewat

COMEUP Winch

Beberapa tipe dan model juga tersedia saat ini, bahkan COMEUP hadir dengan winch tipe Blazer dengan double motor yang diperuntukan winch untuk kompetisi.

Bukan hanya winch kompetisi saja, tipe lain juga bisa jadi pilihan.

COMEUP Winch

Seperti winch tidur tipe Seal Gen2 9.5i, GIO 120s yang kemampuan tariknya sampai 12.000 lbs atau sekitar 5,6 ton.

"Yang menarik, winch COMEUP ini dilengkapi dengan indikator temperatur supaya kerja winch bisa terpantau. Dan tentunya sudah waterproof" Ujar Arya selaku distributor Winch COMEUP yang bermarkas di Bengkel Golden Eagle Works Jl. Cemara No. 35, Bandung ini.