KIA Seltos Dimodifikasi Pakai Gaya Rally, Cocok Gak?

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 20 September 2020 | 15:15 WIB

Digimods KIA Seltos bergaya rally (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - KIA Seltos merupakan salah satu penantang baru pada kelas Compact SUV.

Dengan kombinasi desain, fitur dan harga kompetitif, Seltos jelas ancaman bagi para rival tidak terkecuali Honda HR-V.

Kehadiran KIA Seltos sendiri juga ikut merangsang lahirnya beragam modifikasi digital (digimods) Seltos.

Salah satu yang terbaru ialah KIA Seltos berkonsep rally hasil kreasi akun instagram @azradesignindonesia.

"Modifikasi yang saya pada KIA Seltos ini bertema rally. Bukan sekadar rally look, tapi agar nantinya benar-benar bisa dipakai turun di medan rally mengingat dimensinya ideal digunakan jadi mobil rally" kata Muhammad Azra Kurniawan si pemilik akun @azradesignindonesia.

Baca Juga: Tips Rawat SUV, Ayo Beri Perhatian Pada Gardan Agar Gak Boros

Pengerjaan digimods Seltos rally ini dikerjakan Azra menggunakan software Adobe Photosop CS5 dengan pengerjaan total 3-4 jam.

"Digimods ini saya lakukan dengan mengubahn seluruh konstruksi kaki-kaki dengan part-part yang proper dipakai balap rally. Mulai dari suspensi, ban, dan braking system" tambah Azra.