Jip.co.id - Buat yang tertarik dengan Nissan X-Trail T31 tahun 2009-2011, sekarang harganya sekitar Rp 100 jutaan.
Selain harga yang terjangkau, desain Nissan X-Trail T31 juga masih terbilang modern meski usianya sudah 9 tahun lebih.
Tapi sebelum membeli SUV pesaing Honda CR-V ini, calon pemiliknya perlu tahu penyakit Nissan X-Trail generasi kedua tersebut.
Ari Hidayat, Kepala Bengkel spesialis Nissan, Jasmin Motor BSD mengatakan, penyakit Nissan X-Trail T31 umumnya karena masa pemakaian saja.
Baca Juga: Sepele, Hal Ini Bisa Membuat Transmisi Otomatis Mobil Kamu Cepat Rusak
"Penyakit Nissan X-Trail T31 ini kebanyakan faktor usia, beberapa kasus paling bearing alternatornya macet. Hal ini membuat mesin timbul bunyi decit tapi masalah ini tidak pengaruh ke performanya. Biaya servisnya Rp 900 ribu," ujarnya.
"Selain itu paling biasanya kebocoran oli karena usianya sudah 5 tahun lebih. Penanganannya biasanya ganti seal crankshaft belakang orisinal, biayanya sekitar Rp 800 ribuan," sambung Ari.
Selain itu, ia menyebut, transmisi CVT X-Trail T31 juga kadang mengalami kerusakan karena faktor usia pemakaian.
"Transmisi CVT image-nya kalau rusak pasti makan biaya besar, tapi ada solusi murahnya kayak pakai part copotan dari Singapore. Perbaikannya dilihat dari tingkat kerusakan, tapi yang sering diganti itu cuma Motor Stepper-nya," sebut Ari.
"Untuk membeli Motor Stepper Nissan X-Trail T31 original copotan dari Singapura ini sekitar Rp 2,5 juta," sambungnya.
Baca Juga: Tekanan Angin Ban, Hal Kecil yang Pengaruhi Performa Mobil
Ari mengungkapkan, hal ini beda cerita jika transmisi CVT X-Trail T31 perlu diganti 1 set atau segelundungan yang memakan biaya puluhan juta rupiah.
"Kalau ganti transmisi satu gelundungan yang baru di Nissan bisa habis Rp 50 juta, kalau copotan Singapura kisarannya dari Rp 15 juta sampai Rp 20 jutaan untuk yang kondisinya layak pakai," jelasnya.
Namun Ari menambahkan, kasus transmisi CVT X-Trail T31 yang bermasalah terbilang langka di bengkelnya.
"CVT X-Trail T31 itu hitungannya bandel, kasus transmisi jarang ada. Di bengkel ini saja sudah 3 bulan saya enggak menangani masalah ini, karena memang CVT Nissan ini paling kuat di antara merek mobil Jepang yang lain," tutupnya.
Jasmin Motor BSD
Jl. Lingkar Selatan No.182, Tangerang Selatan
Telp: (0857-8175-7199)