Jip.co.id - Mercedes-Benz G-Class adalah sebuah kendaraan 4x4 yang sangat legendaris.
Tak jarang SUV ini digunakan sebagai kendaraan militer, seperti G-Class tipe 250GD lansiran 1991.
Setelah menyelesaikan tugas militernya, G-Class lawas ini lalu direstorasi oleh Expedition Motor Company.
Baca Juga: Apa Istimewanya Modifikasi Mercedes-AMG GLC 63 Coupe Ini?
Restorasi dilakukan dengan mempertahankan bentuk aslinya, namun tetap ada penambahan aksesori.
Tampilan eksterior G-Class lawas ini kembali segar dengan balutan kelir putih susu yang membungkus bodi.
Kemudian di bawah bumpernya sudah terpasang skid plate plus sorotan lampu depan yang sudah LED.