Harga Terkini SUV Keren Asal Korea, KIA Sportage Tahun 2014

Nabiel Giebran El Rizani - Kamis, 26 November 2020 | 12:30 WIB

KIA Sportage (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Apa Anda sedang mencari SUV bekas tapi bosan dengan merek asal Jepang mungkin SUV ini bisa menjadi alternatif yang pas.

Nah, KIA Sportage tahun 2014 ini bisa menjadi salah satu alternatif mobil bekas pilihan Anda.

KIA Sportage tahun 2014 umurnya tidak terlalu tua dengan desain yang cukup menarik untuk sebuah SUV.

KIA Sportage tahun 2014 ini pun sangat cocok buat yang mau upgrade mobil, misalnya dari city car atau MPV, pindah ke mobil SUV.

Baca Juga: Ini Perlu Diperhatikan Dampak Tangki Bahan Bakar Sering Diisi Sedikit

Berapa harga pasaran untuk KIA Sportage tahun 2014?

Untuk harganya sekarang di bawah Rp 200 juta.

Berikut daftar harga KIA Sportage tahun 2014 untuk wilayah Jabodetabek yang bisa dilihat di kanal Pricelist GridOto.com.

KIA Sportage Generasi I di Indonesia, Ini Bedanya Versi IU dan APM

Dok Otomotif
KIA Sportage generasi I

Jip.co.id – KIA Sportage pertama masuk ke Indonesia via jalur Importir Umum (IU) pada 1998.

Waktu itu yang masuk adalah KIA Sportage generasi pertama (NB-7).

KIA Sportage generasi pertama ini dibangun pakai platform Mazda Bongo dan diluncurkan ke dunia pertama kali pada 1993.

KIA Sportage generasi pertama yang masuk ke Indonesia via IU kebanyakan bertransmisi manual 5-speed.

Ciri lain, KIA Sportage versi IU posisi wiper belakangnya rebah sedang versi APM tegak.

Dok Otomotif
KIA Sportage generasi I

Baca Juga: Tips Mobil Diesel, Komponen Ini Punya Peran yang Penting Loh

PT KIA Motor Indonesia (KMI) selaku APM (Agen Pemegang Merek) baru meluncurkan KIA Sportage generasi I di Tanah Air pada tahun 2000.

Keputusan KMI meluncurkan SUV ini berkat mengilapnya penjualan KIA Carnival.

Mesin KIA Sportage generasi I versi APM sama dengan versi IU, yaitu 4 silinder 1.198 cc DOHC, tapi versi APM dikawinkan dengan transmisi otomatis 4-speed.

Oh ya, KIA Sportage generasi I versi APM ada jenis short wheelbase (SWB) dan long wheelbase (LWB).

Namun, semua model versi APM memakai sistem penggerak 4WD (Four Wheel Drive).

newspress.co.uk
KIA Sportage

Baca Juga: Mengenal Cara Kerja Freelock Hub Pneumatic Pada 4x4 JIPMania

KIA Sportage SWB 4WD tidak memakai side body panel, dan hanya sewarna. Ia juga tidak dilengkapi airbag dan tidak ada roofrack.

Untuk panel AC berbentuk knop/tombol sedang bangku tengah didesain permanen, tidak bisa direbahkan rata.

Pelek offset sedikit keluar dan tidak dilengkapi overfender.

Ciri KIA Sportage LWB 4WD produk KMI ditandai dengan side body panel/two tone.

Ia sudah dilengkapi dengan airbag, roofrack, panel AC model geser, sandaran bangku tengah bisa rata/rebah.

Terakhir, pelek offset rata dengan bodi, memakai overfender serta ban serep ada di dalam bagasi.