Tips Mobil Diesel, Setiap Berapa Km Filter Solar Harus Diganti?

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 22 Januari 2021 | 16:27 WIB

Ilustrasi Filter Solar (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Mobil diesel juga memerlukan perawatan selama pemakian sama seperti mobil bensin.

Perawatan berkala itu dilakukan bertujuan agar menjaga performa mesin diesel selalu tetap optimal.

Salah satu komponen yang perlu diperhatikan adalah penggantian filter solar secara berkala di mobil diesel.

 

Memang harus diganti setiap berapa km?

Baca Juga: Isuzu D-Max Berhasil Dimodif Garang, Kaki-kaki Jadi Jangkung

"Umumnya penggantian dilakukan setiap 20 ribu km sembari melakukan servis mobil," buka Apin, pemilik bengkel spesialis Pelita Motor.

Interval tersebut dilakukan dalam kondisi pemakaian wajar dengan kualitas bahan bakar yang baik.