Mantap, Toyota C-HR Makin Keren dan Agresif Pakai Body Kit Ini!

Nabiel Giebran El Rizani,Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 16 Februari 2021 | 13:00 WIB

Modifikasi Toyota C-HR hasil garapan bengkel Jepang, M'z Speed (Nabiel Giebran El Rizani,Luthfi Abdul Aziz - )

Jip.co.id - Toyota C-HR satu ini kena modifikasi keren dari M'z Speed 

Tampilan agresif dan dinamis diberikan pada Toyota C-HR dengan penambahan body kit baru dari line-up Luv Line.

Mulai dari bumper depan terdapat lips spoiler agresif lengkap denga DRL LED plus Daylight pipih di tiap sisinya.

Baca Juga: Perkecil Hambatan Listrik Di Mobil Off-Road Adventure

Mzspeed
Tampilan bumper depan Toyota C-HR dibuat lebih agresif

Kemudian bagian gril juga dicustom lebih modern plus spoiler keren yang terpasang di sisi belakang kap mesin.

Melihat ke area samping terdapat side body moulding berpadu dengan side skirts plus cover spion warna hitam.

Beranjak ke bagian belakang juga tak ketinggalan dengan ditambahkan spoiler simpel pada pintu bagasi.

Mzspeed
Bumper belakang Toyota C-HR yang dibuat lebih besar dan sangar

Kemudian di bawahnya terdapat desain bumper custom yang dirancang lebih besar sehingga terlihat agresif.

Pada kanan-kiri bumper tertanam sepasang knalpot kembar plus sentuhan LED kecil agar tampilannya lebih modern.

Baca Juga: Aspal Bisa Meredam Bising Mesin Diesel, Apa Bisa?

Mzspeed
Toyota C-HR pasang pelek seri Design 888 model palang 5 ukuran 20 inci

Melengkapi ubahannya, terpasang pelek seri Design 888 model palang 5 berukuran 20 inci dan lebar 8,5 inci.

Dilansir dari laman resminya, satu set body kit ini dijual dengan harga 192 ribu Yen atau Rp 25,8 jutaan.