“Mesin diupgrade sedikit biar lebih kencang larinya,” bisiknya.
Makanya ia pun buru-buru membawa Jeep putih ini ke bengkel Khatulistiwa Suryanusa untuk setting mesin.
ECU asli tak perlu diganti, namun agar mudah melakukan penyetelan ulang maka dipasang piggy back Unichip Q+.
Karena alirannya City Slicker maka aksesori yang dipasang pun tak berlebihan.
Penggantian pelek asli dengan merek Cragar 8 inci dibalut ban BFGoodRich All Terrain 30” jadi salah satu trik mendongkrak penampilan.
Suspensi juga jadi bagian yang perlu diperbaiki. Sokbreker dan per aftermarket dipasangi keluaran Old Man Emu. Interior tetap dibiarkan standar, karena menurut Pandhu sudah nyaman.
Baca Juga: Punya Winch dengan Tali Besi Baja? Coba Perhatikan Hal Ini
Penambahan air controller atau yang kerap disebut deflecta dibagian belakang juga dipasangi aksesoris original untuk Jeep Cherokee Country, tidak lupa juga dipasangi towing bar OEM untuk Cherokee Country juga.
Modif minimalis, tapi tetap bikin ganteng.