Mika Lampu Mobil Kusam Bisa Jadi Kinclong, Bukan Disulap Ya

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 17 Maret 2021 | 18:30 WIB

nano coating pada lampu depan bisa bikin tampilan seperti baru (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id – Biasanya coating dipakai untuk bodi mobil, sekarang juga bisa diterapkan di lampu depan.

Coating ini disebut nano burn coating lantaran proses evaporasi yang dilakukan untuk membuat tampilan lampu depan lebih kinclong.

"Proses pengerjaan sebetulnya enggak langsung penguapan" buka Rico, punggawa Shine Auto Light di bilangan Kemayoran, kawasan MGK, lantai 6 blok E8 no.7.

Ada beberapa tahapan untuk mendapatkan mika mobil tampil bak mobil baru.

"Sebelum coating mobil yang menempel di mica lampu dihilangkan, harus diamplas dulu untuk membersihkan residu yang menempel di lampu depan." lanjutnya.

Baca Juga: Obat Simpel Agar Toyota Fortuner Terbaru Tampil Makin Agresif, Cobain Deh!

"Proses pengerjaan keseluruhan bisa memakan waktu 4 jam, sementara proses penguapan hanya berlangsung selama 30 menit" tukas Rico.

Nano coating ini bisa dibilang baru di Indonesia karena baru ada di kisaran akhir tahun 2017 lalu.