Panduan Merawat Oli Matic KIA Sportage di Bengkel Spesialis

Nabiel Giebran El Rizani,Naufal Shafly - Jumat, 26 Maret 2021 | 09:30 WIB

KIA Sportage (Nabiel Giebran El Rizani,Naufal Shafly - )

Jip.co.id - KIA Sportage III cukup dikenal punya transmisi matic yang tangguh dan cukup minim masalah.

Asalkan, pemilik mobil melakukan perawatan dengan mengganti oli transmisinya secara berkala.

Lantas, kapan waktu yang ideal mengganti oli matic KIA Sportage III?

Boy Hendri, owner bengkel spesialis KIA dan Hyundai, Garasi 30, mengatakan ganti oli transmisi idealnya dilakukan tiap kelipatan 20.000 km.

Baca Juga: Cara Untuk Merawat Ban Untuk Mobil yang Jarang Digunakan

"Ganti oli matic disarankan setiap kelipatan 20.000 km atau setelah empat kali ganti oli mesin," ucap Boy di bengkelnya yang berlokasi di Jl. Moh Kahfi I Raya, No. 30, Jagakarsa, Jakarta Selatan ini.

Ia mengatakan, di bengkelnya ada dua metode penggantian oli matic, pertama isi ulang atau refill, dan kedua adalah flushing atau kuras.

"Kalau hanya isi ulang, itu cuma mengeluarkan oli yang ada di carter, dan mengisinya dengan yang baru. Paling hanya memakan oli sekitar 4-5 liter," ucap Boy.

Naufal Shafly/GridOto.com
Garasi 30, Bengkel Spesialis Hyundai di Jagakarsa, Jakarta Selatan.