Mercedes-AMG G63 Berhasil Tampil Lebih Kece Dengan Banyak Serat Karbon

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 4 April 2021 | 15:15 WIB

Mercedes-AMG G63 garapan Mansory (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Mercedes-AMG G63 kece ini adalah hasil modifikasi dari Mansory.

Rumah modifikasi asal Jerman ini berhasil membuat tampilan Mercedes-AMG G63 jadi lebih gagah dan maskulin.

Mulai dari eksterior Mercedes-AMG G63 dilapisi kelir warna abu-abu dengan motif kamuflase.

Mansory juga menyematkan aero kit buatannya sendiri. Mulai bumper agresif berbahan serat karbon dengan sisipan LED DRL di kedua sisinya.

Baca Juga: Tips Memilih dan Memasang Winch di Mobil buat Off-road

Motor1
Mercedes-AMG G63 garapan Mansory
Selain itu, kap mesin juga berbahan serat karbon lengkap dengan hood scoop plus atap yang terlihat dijejali 2 buah lampu bar LED.

Di sisi samping terlihat side step dan over fender serat karbon yang melindungi pelek ukuran 24 inci.

Uniknya, kabin belakang Mercedes-AMG G63 diubah jadi bak terbuka lengkap dengan roll cage eksternal.