Ini Tips Mengetahui Odometer Mobkas Dimanipulasi

Nabiel Giebran El Rizani - Senin, 19 April 2021 | 20:30 WIB

Ilustrasi odometer (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id - Saat hendak membeli mobkas (mobil bekas), sering kali konsumen tergiur oleh iming-iming jarak tempuh mobil di odometer yang rendah.

Karena konsumen biasa berasumsi bahwa dengan jarak tempuh yang rendah, berarti mobil masih dalam keadaan baik.

Padahal, tak jarang penjual mobkas yang tanpa ragu mencurangi angka di odometer demi mendapat harga yang lebih tinggi.

Sebelum Anda dicurangi, kami akan berbagi tips dari beberapa penjual mobkas.

Baca Juga: Ini Dia Waktu yang Pas Untuk Ganti Filter Bahan Bakar Diesel

Cara pertama adalah dengan melihat buku servis dari mobil tersebut, karena rekam jejak sebuah mobil dapat dilihat dengan gamblang.

"Kalau ragu, lihat saja buku servisnya. Cocokkan kilometer di rekam jejak servis, sama tidak dengan odometernya," ungkap Yudy, pemilik showroom mobkas Indigo Auto di Tangerang.

Satu lagi jurus sederhana yang bisa Anda terapkan adalah dengan melihat kondisi dan tampilan sekitar odometer.