Modifikasi Land Rover Defender Terinspirasi Tunggangan Raja Inggris

Rindra Pradipta - Senin, 7 Juni 2021 | 09:00 WIB

Modifikasi Land Rover Defender XS110 Double Cabin Pick Up Chelsea Wide Track (Rindra Pradipta - )

Jip.co.id - Paduan inspirasi ini datang dari sebuah Land Rover Defender yang dibuat khusus oleh Khan Design, salah satu rumah modifikasi terkenal khusus Land Rover.

Saat itu, Khan Design meluncurkan Land Rover Defender double cabin 110 khusus untuk menyambut sang Royal Baby bernama Archie, putra dari Pangeran Harry dan Meghan Markie.

Modifikasi Land Rover Defender XS110 Double Cabin Pick Up Chelsea Wide Track

Penampakan mobil Royal Baby itu langsung menarik hati Mr. HP, sang pemilik Defender yang tidak ingin disebutkan namanya.

Hebatnya lagi, ini merupakan mobil 4x4 pertama yang ingin ‘dibangun’ olehnya. Sebelumnya Mr. HP lebih doyan menggeluti hobi di ranah motor besar dan mobil sport.

Baca Juga: Jaga Selalu Kondisi Ban Cadangan Agar Tetap Prima

Modifikasi Land Rover Defender XS110 Double Cabin Pick Up Chelsea Wide Track

“Untung teman main motor Harley Davidson ada yang punya workshop mobil off-road dan 4x4. Awalnya saya pelanggan di bengkel Harleynya.

Berhubung sudah kenal, sekalian saja saya bangun mobil di dia. Jadi gak cuma modif Harley saja, mobil juga sekalian,” papar Mr. HP yang mempercayakan pada workshop Garage Ch.07 Autocars di daerah Alam Sutera, Tanggerang.