Mencampur Bahan Bakar Beda Oktan, Apa Dampaknya Ya?

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 25 Juni 2021 | 18:30 WIB

Ilustrasi Nozzle Bahan Bakar (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id – Para produsen bahan bakar menawarkan pilihan produknya dengan nilai oktan atau Research Octane Number (RON) yang beragam kepada konsumen.

Ada bahan bakar dengan Oktan 88, 90, 92, 95, dan 98.

Nah, ada sebagian pemilik mobil yang gemar mencampurkan dua bahan bakar dengan nilai oktan berbeda.

Misalnya bahan bakar oktan 90 dicampur 95.

Apa dampak dari tindakan ini?

Baca Juga: Incar Mobil 4x4 Bekas, Perhatikan Bagian-bagian Ini

 

“Mencampurkan oktan rendah dengan oktan tinggi akan mempengaruhi zat dalam oktan,” ucap Iwan Abdurahman, Workshop Department Head PT Toyota Astra Motor, Sunter, Jakarta Utara.

Perubahan ini umumnya dapat dideteksi oleh mobil modern yang sudah canggih mesinnya.

“Bisa-bisa indikator bahan bakar menyala yang menandakan adanya malfungsi atau gangguan pada sistem bahan bakarnya,” tambah Iwan sambil tersenyum.