Jeep Wrangler Ini Modifikasinya Tidak Biasa, Jantungnya Pakai Mesin VW

Nabiel Giebran El Rizani - Minggu, 27 Juni 2021 | 19:15 WIB

Modifikasi Jeep Wrangler pakai mesin diesel TDI VW (Nabiel Giebran El Rizani - )

Autoevolution
Tampilan eksterior Jeep Wrangler jadi makin tangguh
Baca Juga: Pakai Oli Mesin Diesel di Mobil Bensin, Apakah Ada Efek Negatifnya?

Terpasang juga 4 buah lampu sorot bulat melekat di roll cage depan untuk mendukung kegiatan off-road di malam hari.

Kemudian pelek Jeep Wrangler ini juga diganti dengan ukuran 17 inci yang dibungkus ban off-road dari Goodyear.

Autoevolution
Tampilan kabin Jeep Wrangler

Bukan cuma eksterior, sektor kabin juga ikut diubah lebih segar dengan lapisan kulit warna coklat dan hijau.

Selain itu, terpasang juga head unit berserta speaker di dasbor plus radio CB gelombang pendek untuk komunikasi terkhusus di saat-saat darurat.