Akibat Kena sentuhan Toyota, Suzuki Vitara Ini Jadi Tampil Berotot

Bimo SS - Kamis, 15 Juli 2021 | 07:15 WIB

(Bimo SS - )

Jip.co.id - Sebelumnya kecebur di off-road, sang owner Dicky Sulaeman kerap berpetualang keluar masuk hutan mengendarai motor trail.

Namun seiring berjalannya waktu, trail semakin riskan.

“Umur sudah segini, kalau cedera susah sembuhnya”, terang Dicky.

Baca Juga: Ban Bisa Lebih Awet Ganti Anginnya Harus Setiap 70 KM, Apa Benar?

Bemper depan custom dipasangi winch Warn 8274 dan PTO custom dari gardan Jimny.

Mesin Toyota Hilux 1-KZ 3000 cc turbo diesel jadi andalan Dicky.

Transmisi matic komplit transfercase bawaan mesin Hilux. Dengan girbok matic, memudahkan Dicky dalam pengoperasian PTO custom di Vitara ini.

Masih sejalan dengan hobi adventurenya, Dicky akhirnya mulai konsentrasi dengan kendaraan 4x4.

Kebetulan Suzuki Vitara sudah jadi tunggangan kesehariannya. Dimana Dicky memang menyukai sebuah kendaraan 4x4 yang dimensinya tidak terlalu besar, tapi juga tidak kecil.

Tidak mau tanggung, Suzuki Vitara 1994 ini pun langsung di upgrade dengan mencangkok parts dari Toyota supaya lebih berotot.

Gardan Toyota Land Cruiser VX80 dibiarkan standar jeroannya, hanya ditambai LSD.

Suspensi nyaman berkat per dan sokbreker keluaran Old Man Emu.

Pelek Hutchinson digabungkan dengan ban Simex Extreme Trekker ukuran 35 inci.

Semua jeroan Vitara langsung ditinggalkan, diganti dengan parts milik Toyota karena Dicky yakin bahwa komponen Toyota lebih tangguh dan banyak tersedia dimana saja.

Saat mengikutioff-road di kota kecil sekalipun, Dicky tidak takut dengan ketersediaan spare parts di pasaran.

Posisi AC dipindah ke atas menggantung di rollbar 6 titik. Radio RIG disiapkan untuk alat komunikasi.

Kabin belakang disiapkan rak barang lengkap dengan cargo barrier. Dua buah aki ikut dipindah posisinya kebagian belakang.

“Menurut saya, mesin diesel paling enak buat off-road. Tidak pusing mesin rewel saat ketemu kubangan lumpur atau air, torsi juga besar”.
Karena itu mesin diesel Toyota Hilux lengkap dengan transmisi maticnya dipasang ke Vitara. Begitu juga.

Bemper belakang custom sekaligus disiapkan untuk dudukan ban serep dan jerrycan serta lift jack. Winch belakang dipasangi warn 9.5 XP.