Honda CR-V Generasi Kedua, SUV 7-Seater yang Populer di Zamannya

Nabiel Giebran El Rizani - Sabtu, 17 Juli 2021 | 20:10 WIB

Honda CR-V generasi kedua (RD4) (Nabiel Giebran El Rizani - )

Jip.co.id – Honda CR-V generasi kedua ini diluncurkan di Jepang pada September 2001 sedang di Indonesia PT Honda Prospect Motor (HPM) merilisnya pada awal 2002.

Honda CR-V generasi kedua yang juga sudah CKD (Completely Knocked Down) ini langsung menjadi jawara di segmen SUV Indonesia di tahun pertama kehadirannya.

Mengutip data penjualan Gaikindo tahun 2002, Honda CR-V generasi kedua menjadi SUV terlaris karena sukses dijual sebanyak 5.227 unit.

Rival berat Honda CR-V generasi kedua waktu itu adalah Suzuki Escudo 2.0 yang pada 2002 terjual sebanyak 3.396 unit.

Dok. Otomotif
Interior Honda CR-V generasi kedua
Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Seal Klep di Mesin Minta Ganti

Honda CR-V generasi kedua ini dibangun menggunakan platform Honda Civic generasi ketujuh.

Dimensi Honda CR-V ini lebih besar dibanding model sebelumnya (RD1) yang cuma 2 tahun beredar di Indonesia.

Honda CR-V ini lebih lebar 33 mm dan lebih tinggi 8 mm dibanding pendahulunya.

Akibatnya interior terasa lega, ruang kaki untuk penumpang belakang bertambah, dari 932 mm menjadi 1.000 mm.

Makanya buat orang jangkung, duduk di bangku belakang Honda CR-V terasa nyaman.

Dok. Otomotif
Mesin Honda CR-V