Intip Lagi Hasil Test Drive Ford Escape 2.3, Segini Konsumsi Bensinnya

Iday - Sabtu, 31 Juli 2021 | 08:00 WIB

Body Ford Escape 2.3 Facelift 2010 AT (Iday - )

Hampir tak terasa lag dari teknologi drive by wire (Electronic Throttle Control System) saat pedal gas diinjak.

Bahkan dari posisi mobil diam dan pedal gas diinjak spontan, jeda antara pedal dan pergerakan roda cukup responsif.

Lengkapnya, simak data berikut:

Dok.OTOMOTIF
Body Belakang Ford Escape 2.3 Facelift 2010 AT

Data Spesifikasi:

Mesin: Duratec 4-silinder, DOHC 16 katup dengan VICS, TSCV, ETCS,VVT

Tenaga maksimum: 151 dk/5.750 rpm Torsi maksimum: 209 Nm/4.250 rpm

Transmisi: Otomatis, 4-percepatan

Suspensi dpn/blk: MacPherson strut, independent/Control blade multi-link, independent

Rem dpn/blk: Cakram berventilasi/cakram, ABS dengan Electronic Brakeforce Distribution (EBD) dan Emergency Brake Assist (EBA)

Hasil Test:

Akselerasi
0-100 km/jam 11,2 detik
40-80 km/jam 5,5 detik
0-402 m 17,8 detik
Pengereman
100-0 km/jam 43 m
Konsumsi bahan bakar (Liter/km)
Dalam kota 1/9,8
Konstan 100 km/jam 1/15,2
Luar kota 1/12,5