Persiapan Mental Sebelum Off-road, Jangan Asal Gaspoll Ya Sob!

Rindra Pradipta - Minggu, 12 September 2021 | 10:20 WIB

JIP ikut pelatihan Smart Off-roading (Rindra Pradipta - )

Jip.co.id - Sabtu ini JIP berkesempatan langsung mengikuti pelatihan Smart Off-roading 4x4 Safety Program, yang berlangsung selama 2 hari (11-12/9).

Sesuai tujuan Smart Off-roading 4x4 Safety Program. Yang mengutamakan keselamatan orang, kendaraan, dan lingkungan.

Program ini digawangi oleh Reza Hariputra atau biasa disapa Echa. "Sebenarnya batch ke 25 Smart Off-roading ini dilaksanakan beberapa bulan sebelumnya, namun terpaksa diundur karena suasana sedang tidak kondusif," jelas Echa.

Karena ini merupakan program safety, Echa sangat menerapkan prosedur safety dalam kondisi apapun. Jadi kesehatan peserta pun juga jadi perhatian dalam penyelenggaraan.

Baca Juga: Begini Modifikasi Wrangler JK Saat Sang Senior Masih Berjiwa Muda

Prokes peserta Smart Offroading sebelum melakukan pelatihan

"Kami menerapkan prokes yang ketat kepada seluruh peserta. Makanya selain prokes ketat, kita juga membatasi peserta di batch 24 ini dibagi jadi 2 kelompok yang berbeda hari," tangkas Echa yang sudah berpengalaman mengajar pelatihan off-road.

Dengan total 10 peserta, peserta mendapatkan 2 hari materi teori dan praktek lapangan. Untuk pembekalan teori berlangsung di 168 Garage, Lebak Bulus, Jaksel. Sedangkan prakter lapangan hari berikutnya berlangsung di Pagedangan, BSD.

"Hari pertama kita akan membekali mental peserta untuk jadi pengemudi yang safety dan preliminary test," ucap pria yang giat mengkampanyekan safety off-road ini.

Dengan preliminary test ini akan terbaca kebiasaan mengemudi peserta dan kesadaran akan keselamatan. "Jadi sebelum diajarkan informasi soal off-road kita samakan dulu soal mental pengemudi sebagai pengemudi yang benar," ucap Echa.

Setelah pemahaman mental mengemudi yang benar dan peduli dengan segala macam kondisi dan resikonya. Barulah materi memasuki ranah off-road.

Pembekalan materi safety off-road oleh Echa penggagas Smart Off-roading

"Sebelum praktek, kita memperkenalkan dulu peserta apa itu kendaraan 4x4, jenis medan yang akan dilalui dan cara menghadapinya, Sampai pengenalan alat recovery yang digunakan," terang Echa.

Dengan begitu, peserta akan memiliki bekal dan sudut pandang yang sama soal safety di medan off-road. Sebelum akhirnya praktek langsung di trek off-road sesungguhnya.

Lalu apa saja teori yang cukup penting saat kita mau off-road? Baca artikel selanjutnya ya..