STOP, Hal Yang Harus Dilakukan Saat Offroad, Ini Dia Alasannya

Rindra Pradipta - Selasa, 14 September 2021 | 06:05 WIB

Lakukan STOP saat menemukan handicap offroad (Rindra Pradipta - )

Think, pikirkan medan seperti apa yang dilalui, apakah memungkinkan dilintasi. Apakah kendaraan dan epuipment yang dipunya sudah cukup melalui medan tersebut.

Kemudian Observe, "kita harus observasi dulu medan tersebut, misalkan melewati lumpur, kita harus cek sedalam apa lumpur tersebut. Apakah memungkinkan dan aman dilewati. Lalu bila stuck apakah ada winching point dll," jelas Echa yang kerap mengajarkan safety offroad keberbagai instansi.

Lalu Plan, ini adalah rangkuman dari hasil seluruh pengamatan kita soal handicap yang akan dihadapi. Plan merupakan perencanaan kita bagaimana melewati handicap tersebut. Dengan kondisi handicap yang ada, kendaraan yang kita gunakan, kita harus tahu bagaimana rencana melewatinya.

Dengan memiliki bekal STOP tersebut, pastinya handicap offroad yang akan dilewati akan lebih aman dilewati bagi kendaraan, pengemudi dan alam yang sedang dilintasi.