Setting Suspensi Memang Rumit Untuk Offroad, Ini Dia Jawaban Para Ahli

Rindra Pradipta - Minggu, 24 Oktober 2021 | 09:49 WIB

Daihatsu Taft Kebo garapan Prorock Engineering dan Dirt Everyday (Rindra Pradipta - )

Jip.co.id - Masih dalam ulasan kendaraan offroad ekspedisi atau offroad dengan durasi panjang. Kali ini akan membahas seputar suspensi.

Kendaraan off-road panjang seperti ini pasti akan sangat akrab dengan bobot berlebih.

Karena banyaknya barang yang dibawa, di luar perangkat off-road yang menempel.

Baca Juga: Ini Dia Penyakit Utama Kabel Aki Mobil, Mesti Waspada Banget ya

Barang bawaan di roofrack harus terbungkus rapat supaya tidak basah saat hujan.

Perbekalan dan peralatan yang wajib dibawa untuk bertahan hidup selama seminggu lebih di dalam hutan, pastinya tidak sedikit.

Bicara bobot, inilah saat menentukan spring rate per kendaraan.

“Awalnya kita harus tahu dulu bobot standar kendaraan, untuk jadi patokan dasar spring rate kendaraan kita,” jelas Taqwa, tunner handal yang biasa bikin mobil balap.