Jip.co.id - Dibandingkan dengan saudara kembarnya LJ80V, populasi LJ80Q atau Jimny Jangkrik kanvas di Indonesia memang sangat sedikit. Namun justru karena kelangkaannya itulah, jenis yang satu ini banyak dicari para pecinta Jimny.
Banyak yang beranggapan bahwa LJ80Q memiliki penampilan lebih sporty dan unik. Namun karena jumlahnya yang sangat terbatas, tidak sedikit yang ingin memilikinya.
Bagi yang benar-benar ngebet pengin memiliki Jimny LJ80Q, bisa dengan membuat versi tiruannya.
Bagian yang paling sulit dirombak frame kaca depan. Sama sekali tidak bisa lagi menggunakan frame kaca Jimny LJ80 biasa. Sehingga untuk hasil maksimal harus dibuatkan dari pelat baru.
Baca Juga: Disini Posisi Tow Point Alternatif Supaya Kerja Winch Lebih Ringan
Masih seputar frame kaca. Bagian sulit lainnya bukan pada ketersediaan wiper berikut motornya.
Namun demikian, jika tidak juga mendapatkan sparepart orisinalnya, bisa mengunakan dari kendaraan lain yang menggunakan model wiper di atas seperti milik Daihatsu Taft kebo ataupun Toyota Land Cruiser FJ40
Frame kaca depan Jimny LJ80Q merupakan tipe yang bisa dilipat. Dibandingkan dengan frame kaca LJ80V, frame kaca milik si atap kanvas ini lebih tinggi beberapa centimeter yang dipergunakan sebagai tempat motor dan mekanikal wiper.
Terdapat pula pengait pada sisi kiri dan kanan untuk memasang sabuk pengikat kaca saat windshield dilipat.