Mau Beli Suzuki Jimny Bekas? Ada Sedikit Tips Cek Mesinnya Nih!

Bimo SS - Rabu, 3 November 2021 | 14:30 WIB

Suzuki Jimny Bekas (Bimo SS - )

jip.co.id - Ketika beli Suzuki Jimny bekas, kebocoran cairan oli mesin jadi hal yang wajib diperiksa pertama kali.

Pasalnya, kebocoran oli mesin bisa mendatangkan banyak kerugian.

Tanpa kehadiran oli, mesin F10A Suzuki Jimny bagaikan panggung tempat ribuan komponen metal beradu satu sama lain tanpa pelindung. Akibatnya mesin akan panas, efeknya bisa jebol.

Selain itu, meski tak sempat panas, hilangnya pelumas akan membuat besi komponen mesin beradu tanpa pelindung dan rusak parah.

Terakhir, bila bocor ke ruang bakar, oli akan cepat habis dan pembakaran menjadi tidak sempurna.

Volume oli pada mesin Suzuki Jimny bekas incaran jangan sampai berada didekat batas terendah.