Jip.co.id – Pasti setuju kalau dibilang tampilan Toyota Hilux terbaru, lebih mewah dan keren dibanding generasi sebelumnya.
Yang terpampang di foto ini adalah Toyota New Hilux D Cab V Type 4x4. Jadi yang tertinggi diantara seluruh varian Hilux.
Dengan kasta tertinggi tersebut, wajar jika akhirnya disematkan berbagai fitur canggih seperti mobil penumpang.
Membuat dirinya tidak pas jika jadi mobil ‘pekerja’, lebih cocok double cabin mall.
Pertama, dari tampilan luarnya. Desainnya gagah dan terlihat macho.
Kemudian lampunya pakai teknologi LED Projector. Bukan itu saja, juga dibekali auto leveling.
Baca Juga: Toyota Hilux Ini Diubah Jadi Lebih Agresif, Bisa Buat Takut Rivalnya
Lanjut lagi. Desain dan penempatan lampu kabut juga memperhitungan estetika. Tidak pakai bohlam biasa, Toyota menyematkan LED di situ. Hasilnya ketika test, pancarannya sangat terang.
LED juga dipakai untuk lampu belakang. Sehingga sinar lampu belakang lebih terang tapi tidak menyilaukan.
Kemudian kabin. Ketika masuk sudah terlihat kalau mobil ‘bak’ ini memang cocok di perkotaan.
Setelan jok untuk pengemudi sudah elektrik. Pengaturannya juga mudah. Kemudian bahan jok dari kulit.
Ketika duduk, desain jok dan model memberikan kenyamanan. Tidak terlalu empuk, juga tidak terlalu keras.
Selanjutnya, dari tuas transmisi, tipe V yang jadi varian tertinggi ini pakai girboks otomatis.
Dengan 6 percepatan otomatis, membuat jelajah di perkotaan jadi nyaman.
Kemudian, sistem perpindahan 4x4-nya juga mudah. Tinggal putar switch saja. Enggak repot.
Baca Juga: Toyota Hilux Ini Siap Diajak Berpetualang, Bikin Gak Mau Pulang!
O iya, sudah ada differential lock di gardan belakang.
Fitur safety juga sangat mumpuni. Dibekali dengan airbag, bukan saja di pengemudi dan penumpang, tapi juga untuk knee di bagian pengemudi. Serta juga curtain airbag.
Toyota Hilux tipe V ini juga sudah ada HSA (Hill Start Assist) juga trailer sway control.
Bagaimana dengan impresi berkendaranya?
Untuk posisi duduk, seperti sudah disebutkan, cukup nyaman. Selain itu, kenyamanan ini juga ditunjang dengan sistem suspensi yang sudah mengalami ubahan.
Baca Juga: Toyota Hilux Garapan AutoCraze, Siap Hajar Segala Medan Off-road
Untuk ukuran mobil bak dan pekerja, bantingan suspensi Hilux ini tergolong nyaman.
Sementara itu, saat coba main ke area off-road yang tidak terlalu ekstrem juga baik.
Dengan masih mengandalkan sistem 4x2, beberapa kubangan dan lumpur tetap bisa dilewati.
Namun nyaris saja tergelincir saat berbelok di lumpur dan rumput basah. Maklum belum pindah ke 4x4 dan bannya masih kembangan halus. Saat sudah pindah ke 4x4, rintangan bisa diatasi.
Sayangnya, dengan panjang total 5,3 meter, tidak ada kamera mundur. Ketika parkir tentu sedikit menyulitkan untuk bagian belakangnya. Bahkan sensor mundur juga tidak ada.
Mengenai power mesin, terbilang baik. Menggunakan mesin 2GD-FTV, VNT, intercooler mampu menyemburkan tenaga 149,6 ps/3.400 rpm. Untuk perkotaan dan jalan tol, sangat cukup.
Tertarik dengan double cabin ini? Berdasar laman resmi Toyota, untuk saat ini (08/11/2021) siapkan dana Rp 488.300.000.