Rakernas IOF, Berlangsung Dengan Suasana Outbone di Malino, Sulsel

Rindra Pradipta - Rabu, 1 Desember 2021 | 19:20 WIB

Rakernas ke 18 IOF (Rindra Pradipta - )

Jip.co.id - Indonesia Offroad Federation (IOF) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-18 di kawasan Masagena Cottage 3, Malino, Sulawesi Selatan, 26-28 November.

Rakernas kali ini dihadiri sekitar 102 offroader dari 27 provinsi se Indonesia. Selain Rakernas, IOF Pengda Sulsel juga menggelar sertifikasi R4.

Ini syarat bagi para pecinta otomotif 4×4 untuk menjadi petugas lintasan balap. Para pematerinya pun dari IOF Pusat.

Baca Juga: Event Jelajah Jonggol Offroad, Trek Menantang, Berhadiah Mobil..!

Ketua Pengurus Pusat IOF Irjen Pol (Purn) Sam Budi Gusdian hadir membuka Rakernas tersebut.

Mantan Kapolda Kepulauan Riau (Kepri) ini menjelaskan pertemuan tahunan para offroader dari seluruh Indonesia ini selain untuk menjalin persaudaraan, juga menjadi ajang evaluasi dan pembenahan organisasi.