Jip.co.id - Indonesia 4x4 Overland merupakan sebuah perjalanan yang bertajuk menikmati keindahan alam Indonesia.
Kegiatan ini digagas oleh Reza Hariputra alias Echa yang juga penggagas Smart Offroading 4x4 Safety Driving.
Pesertanya terbuka untuk lebih umum, Echa sengaja membuat seperti ini agar pengguna semua jenis SUV dapat berkesempatan bergabung.
Baca Juga: Mitsubishi Turunkan Dua Unit Triton Rescue Untuk Bertugas di Semeru
"Kita goalnya adalah menikmati alam-alam indah di Indonesia yang tersembunyi. Jadi kita tidak mencari jalan-jalan yang berat. Sehingga semua mobil pengguna SUV dan 4x4 dapat bergabung," ucap Echa.
Syarat yang diberlakukan untuk kendaraan peserta cukup menggunakan ban jenis All-Terrain (AT) dan bawa recovery kit. Serta pastinya peralatan camping.
Karena selama kegiatan I4O, peserta akan tidur di alam bebas dengan camp area yang nyaman serta punya pemandangan bagus.
Peserta yang bergabung kali ini pun tercatat 33 kendaraan. Ada yang dari Bali, dan sebagian besar Jabodetabek.
Ini adalah kegiatan ke 9 dari Indonesia 4x4 Overland (I4O), sebelumnya kegiatan ini diberi nama 3 Minutes Trip.
Baca Juga: Sokbreker Jenis Ini Bisa Diservis Supaya Performanya Tetap Maksimal
Perjalanan I4O kali ini bertajuk Banten Final Frontier (10-12/12). Dimulai dari Anyer, dan berakhir di pantai Cegog Ujung Kulon.
Medan yang dilalui peserta memang tidak berat, namun cukup lengkap. Seperti menyusuri pantai, menyeberangi sungai, melewati jalan tanah dan berbatu.
Pastinya dengan medan yang tidak berat. Seluruh peserta dapat menikmati perjalanan I4O ini dengan suasana yang menyenangkan.