Pasalnya dengan banderol Rp 90 jutaan hingga Rp 155 jutaan, sobat sudah bisa membawa pulang Compact Sport Utility Vehicle (SUV) 5-seater ini ke garasi rumah.
Apalagi Ford EcoSport juga memiliki kelebihan, antara lain ground clearance yang tinggi, serta kapasitas tangki yang cukup besar yakni 52 liter.
Nah, buat sobat yang berniat memilikinya tidak ada salahnya mengetahui rekomendasi bahan bakar minyak (BBM) dari Ford EcoSport.
Menurut Budisusanto, selaku Pemilik bengkel spesialis Ford Mastercars.id, EcoSport masih sanggup untuk diisi BBM jenis Pertalite dengan RON 90.
"Rekomendasi BBM EcoSport Pertamax 92. Kalau mau Pertalite tidak masalah, tidak mempengaruhi mesin menjadi mengelitik (knocking), tapi harus konsisten," ujar Budi.
Budi mengungkapkan bila pemilik sering mencampur atau ganti jenis BBM seperti Pertalite dan Pertamax justru bisa merusak sensor bahan bakar pada Ford Ecosport.
Baca Juga: Ternyata Begini Prosedur Penggantian Busi Supaya Tidak Bikin Rusak