Pilihan Mesin Suzuki Jimny, Masih Sedarah, Namun Jauh Bikin Ngacir!

Rindra Pradipta - Jumat, 31 Desember 2021 | 19:10 WIB

Sebelum doyan speed off-road, Suzuki Jimny ini sering muncul di kompetisi adventure off-road. (Rindra Pradipta - )

M13

Mesin M13A tanpa Vvti merupakan mesin DOHC pertama yang dipergunakan pada Jimny Gen III, tepatnya pada saat JB43 diperkenalkan.

Mesin bervolume 1.328cc ini cukup canggih dan memiliki banyak sensor.

Terlebih versi M13AA Vvti yang kemudian menjadi dapur pacu JB53.

Baca Juga: Cara Atasi Spakbor Suzuki Jimny Dari Karat, Tidak Sulit Ternyata

Modifikasi Suzuki Jimny Wide mesin M13

M15

Mesin dengan kapasitas 1.490cc DOHC Vvti ini merupakan kerabat dekat M13 dan memiliki bentuk yang nyaris sama.

M15A digunakan pada Suzuki Ignis, SX4, Swift dan Cruze.

Mesin ini lebih bertenaga dibandingkan M13 tentunya.

Untuk sparepart cenderung berlimpah karena SX4 dan Swift dipasarkan di Indonesia.