Jip.co.id - Semakin ekstrim jalur event off-road ekspedisi yang kerap diikuti oleh Ariska, memaksanya untuk ganti tunggangan dari Jeep Cherokee ke Jeep CJ-7.
Jeep CJ-7 keluaran tahun 1981 dipilih Ariska dengan alasan dimensi yang lebih kecil dan lebih ringan dibanding Cherokee.
“Jeep CJ-7 dimensinya lebih kecil, ditambah wheelbase-nya pas dengan driving style saya,” ujar Ariska.
Tidak mau kehilangan aura tunggangan lawasnya, Jeep CJ-7 ini dipasangi mesin milik Jeep Cherokee Limited berikut transmisi otomatisnya.
Untuk bagian kaki-kaki, Ariska justru memilih gardan dari Toyota Land Cruiser FJ40 yang diisi as roda Longfield dan ARB Air Locker dibagian depan dan Detroit Locker untuk gardan belakang.
Giliran bagian body, sudah pasti dipasangi bemper custom, roofrack, sampai dengan body armor di sekelilingnya.