Jip.co.id - Sebelum dipakai belusukan ke hutan, Toyota Land Cruiser FJ40 keluaran tahun 1980 ini ternyata pernah dipakai balap speed off-road menggunakan mesin V8.
Namun tidak berlangsung lama, Teddy Suryadinata akhirnya memutuskan untuk kembali ke jiwa adventure off-road.
“Waktu itu tahun 2005, pertama kali FJ40 ini dipakai turun event Diplomat Challenge pakai mesin V8 karburator,” cerita Koh Titi, panggilan akrabnya.
Merasa kesulitan saat off-road adventure menggunakan mesin V8 karburator, Koh Titi memutuskan untuk mengganti mesin.
Mesin diesel Toyota 14B yang sama seperti milik truk Toyota Dyna dipilih Koh Titi menggantikan mesin V8 yang dianggap ribet untuk adventure off-road.
“Waktu itu sempat lihat teman-teman off-roader di Malaysia pakai mesin diesel Toyota 14BT, rasanya lebih galak mesinnya,” ucap Koh Titi yang akhirnya menambah perangkat turbo pada mesinnya.
Peningkatan performa juga dilakukan pada bagian suspensi, dimana per daun yang sempat lama dipertahankan, akhirnya tergantikan dengan sokbreker coilover.