Jeep CJ-6 Ini Ternyata Varian Langka Yang Aslinya Berpenggerak 4x2

Bimo SS - Kamis, 13 Januari 2022 | 08:45 WIB

Jeep CJ-6 (Bimo SS - )

Jip.co.id - Populasi Jeep CJ-6 yang terbilang langka menjadikan varian ini menjadi incaran para Jeep enthusiast di Indonesia.

Civilian Jeep dengan wheelbase 101 inci ini membuat Rudy Rinaldi langsung terpikat dengan aura magis CJ-6 ini sejak pertama kali melihatnya.

Dok. JIP
Bumper orisinil Jeep CJ-6 dipasangi Winch elektrik keluaran Duke DW-12000

Kesempatan untuk memilikinya datang saat mendengar kabar sebuah unit Jeep CJ-6 keluaran tahun 1973 hendak dijual.

Ada satu hal yang membuat Rudy bingung ketika mengetahui bahwa Jeep CJ-6 tersebut ternyata hanya berpenggerak roda dua saja alias 4x2.

Dok. JIP
Supaya terkesan klasik, Jeep CJ-6 ini dipasangi ban Goodyear Extragrip 7.50x16 dengan pelek besi yang dipasangi dop milik Volkswagen. Bagian tengah dop dipasangi badge Jeep oleh Rudy.

“Awal pertama saya lihat, tidak ada transfer case dan gardan depan pada Jeep CJ-6 ini, dan cukup membuat saya bingung,” kenang Rudy.

Usut punya usut, terkuaklah informasi seputar masa lalu Jeep CJ-6 ini yang ternyata eks instansi pemerintah, sebuah pesanan ‘khusus’ untuk kendaraan operasional.

Dok. JIP
Jeep CJ-6 ini dipasangi gardan depan Dana 30 dan Dana 44 dibelakang. Transfercase dipasang Dana 20 untuk menjadikan Jeep CJ-6 ini berpenggerak 4x4.

“Mungkin saat itu tujuannya untuk efisiensi makanya hanya dibekali gerak 2WD,” ujar Rudy.