Jangan Asal-asalan Bersihkan Throttle Body Pakai Cairan Cleaner, Ini yang Akan Terjadi

GBRN,Ryan Fasha - Senin, 11 April 2022 | 10:25 WIB

Ilustrasi Throttle body (TB) (GBRN,Ryan Fasha - )

Jip.co.id - Bagian throttle body (TB) biasanya akan dicek ketika melakukan servis berkala.

Jika terlihat bagian throttle body kotor maka perlu dibersihkan agar kerak residu tidak menempel.

Membersihkan TB banyak yang menggunakan cairan cleanerkhusus.

Cairan cleaner ini memiliki kandungan yang cukup keras sehingga mampu merontokkan kerak residu yang menempel.

Penyemprotan cairan cleaner ini ternyata enggak bisa dilakukan secara asal lho.

Throttle body mobil dibersihkan berkala
 

Baca Juga: Sokbreker dan Per, Begini Tips Cek Kondisi Dua Komponen Suspensi

"Betul, penyemprotan cairan cleaner cukup berfokus pada bagian yang kotor saja," jelas Davin dari bengkel Elika Automotive Performance.

"Enggak perlu disemprotkan semuanya, apalagi sampai mengenai sensor," tambah pria yang bermarkas di Bursa Otomotif Sunter (BOS), Jakarta Utara.

Jika sampai terkena sensor di TB maka akan ada efek yang cukup serius.