Perjalanan Indonesia 4x4 Overland, Ini Keseruan Peserta Selama 3 Hari

Rindra Pradipta - Minggu, 11 September 2022 | 18:30 WIB

Perjalanan Indonesia 4x4 Overland selama tiga hari menelusuri Wonogiri hingga Pacitan (Rindra Pradipta - )

Jip.co.id - Perjalanan Indonesia 4x4 Overland yang ke 11 kini berlangsung dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur.

Acara ini menjelajah daerah Wonogiri, Jateng hingga ke daerah pesisir Pacitan, Jatim.

Setelah melakukan start di Istana Parnaraya, melalui jalur offroad ringan para peserta selama 3 hari penuh disuguhkan pemandangan yang menakjubkan.

Mulai dari dataran tinggi Wonogiri hingga gugusan pantai Pacitan yang mempesona sebelum bermalam di basecamp Virgin Beach Srau Pacitan.

Selain itu selama perjalanan disuguhkan pula sajian kuliner daerah dan beberapa seperti tari Engklek dan Reog.

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan Indonesia 4x4 Overland ini. Semoga dengan kegiatan semacam ini potensi wisata Pacitan dapat lebih dikenal lagi," Ujar Wakil Bupati Pacitan Bpk. Gagarin saat menyambut para peserta di dusun Kenteng Donorojo.

I4O
120 peserta I4O saat berada dipuncak bukit dekat pantai Virgin

Hal senada diungkapkan Ketua DPRD Pacitan Bpk. Ronny Wahyono, "atas nama masyarakat Pacitan kami mengucapkan terimakasih."

"Karena selain mengunjungi lokasi keindahan alam kegiatan ini juga melakukan aksi sosial pengadaan peralatan sekolah. Harapan saya semoga semakin banyak wisatawan yang berkunjung ke Pacitan," tambah Ronny.

Warga dusun Kenteng Donorojo sampai membuat penyambutan yang luar biasa heboh untuk menyambut rombongan overland.