Pompa terus hingga gelembung atau busa menghilang, setelah selesai kencangkan baut bleeder atau injektor.
Kemudian pompa kembali primming pump hingga terasa berat, dan jika sudah terasa keras langsung hidupkan mesin.
Jika belum berhasil, lakukan lagi hingga udara benar-benar keluar dari sistem bahan bakar.
Baca Juga: Ring Piston Mobil Diesel Rusak, Efeknya Bisa Kayak Gini Lho Sob!
- Mesin Diesel Commonrail
Proses bleeding pada mesin commonrail lebih mudah dibanding mesin diesel konvensional.
Pastikan lebih dahulu seluruh saluran solar telah tersambung dengan kencang, dan lakukan bleeding otomatis menggunakan kunci kontak.
Memang pada mesin diesel commonrail proses bleeding hanya dilakukan lewat kunci kontak.
Padahal komponen yang melakukan bleeding adalah electric fuel pump yang terletak di tangki BBM.
Caranya putar kontak ke posisi ON dan indikator di dasbor menyala, saat indikator mati putar kunci kontak ke posisi OFF.
Lakukan langkah ini minimal hingga 7 kali, setelah itu hidupkan mesin, karena proses bleeding telah selesai.
Sebaiknya setelah mesin menyala, langsung gunakan hingga beberapa jam, agar udara yang terperangkap di dalam sistem bahan bakar keluar.