Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jeep Wrangler JK Ini Memiliki Kaki-kaki Yang Radikal, 6 Roda Sob

Indra Aditya - Sabtu, 18 November 2017 | 16:05 WIB
Jeep Wrangler Radical Depan
Jeep Wrangler Radical Depan

JIP.CO.ID - Pertama kali melihat Wrangler JK ini langsung tertuju pada roda belakang.

Memang tunggangan milik Jerry Hermawan Lo ini berbeda dari JK kebanyakan.

Yup, Wrangler JK miliknya ini berpenggerak 6 roda!

Rupanya tunggangan baru milik Jerry ini dipesan langsung dari Huntington Beach, California, AS.

Merupakan pesanan khusus yang digarap oleh Wild Boar Offroad, salah satu rumah modifikasi untuk perangkat atau aksesori off-road.

Basisnya, mobil ini adalah Wrangler JK Unlimited yang sudah diubah total.

Jeep Wrangler Radical Mesin
Jeep Wrangler Radical Mesin

Mulai dari bodi yang sudah memanjang dan menggunakan kabin model double cabin.

Hingga kaki-kaki yang sudah makin kekar berkat tiga buah gardan dan enam roda.

Ditambah lagi mesin bengis V8 dari 392 HEMI.

“Mobil ini sudah saya pesan sekitar dua tahun yang lalu. Tapi karena ini pemesanan khusus dan tidak diproduksi banyak. Rumah modifikasi Wild Boar butuh waktu pengerjaan hingga proses pengiriman ke Indonesia,” ucap Jerry.

(BACA JUGA: Berkat ABT Sportsline, Audi SQ5 Ini Tenaganya Melar Jadi 419 dk)

Jeep Wrangler Radical Roda
Jeep Wrangler Radical Roda

Rupanya, transfer tenaga besar tadi diterima langsung oleh gardan Dana 44 yang berkolaborasi dengan gardan Ford 9 Inch.

Gardan Ford 9 Inch ini menjadi penghubung mulai dari transfercase ke gardan paling belakang, tentunya dengan bonggol gardan yang sudah custom.

Agar dapat dihubungkan shaft atau kopel untuk menggerakan gardan Dana 44 di paling belakang.

Jeep Wrangler Radical Belakang
Jeep Wrangler Radical Belakang

Agar Wrangler JK terlihat proposional dengan enam rodanya, Matthew Hunt yang menggarap tunggangan Jerry ini menambahkan sasis sepanjang 36 inci agar muat dipasangkan enam buah roda ukuran 35 inci.

Shockbreaker KING Remote Reservoir dipilih oleh Wild Boar Off-road untuk menahan guncangan di enam roda.

Untuk saat ini, Wrangler JK 6x6 milik Jerry satu-satunya yang ada di Indonesia.

Mungkin dengan munculnya ini, bakal bikin gatel builder handal di tanah Air untuk bikin Wrangler JK dengan kaki radikal seperti ini.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa