Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kesan Anak Komunitas, Diesel Day 2017 Edukatif dan Menghibur

Indra Aditya - Jumat, 1 Desember 2017 | 08:05 WIB
Tarik Tambang di Diesel Day 2017
Tarik Tambang di Diesel Day 2017

Theodorus Suryajaja pemilik REV Engineering atau akrab disapa Teddy ini, menjelaskan kunci tenaga mesin.

“Sumber besar agar tenaga mesin diesel melonjak jauh ada pada perangkat turbocharger dan injector.

Turbo harus diganti yang lebih besar dan khusus untuk mesin diesel, sedangkan injector diganti yang bisa menyemprotkan solar dalam jumlah banyak,” ucap Teddy.

Selain membahas seputar mesin dan bahan bakar solar, pembagian doorprise dan games Diesel Challenge turut memeriahkan suasana.

Mobil-mobil di acara Diesel Day 2017
Mobil-mobil di acara Diesel Day 2017

(BACA JUGA: Jeep Wrangler Terbaru Pakai Mesin 2.000 Cc Turbo)

Dimana setiap tim harus mengajukan tiga anggotanya, untuk adu cepat menarik Toyota Hilux 4wd dengan tali tambang.

Suasana gelak tawa tak terbendung saat peserta susah payah menariknya.

Kegiatan Diesel Day 2017 ini dirasa bermanfaat bagi komunitas mobil yang hadir.

Kesan tersebut dirasakan dari dua orang yang merupakan anggota Innouva Comunity, Albert dan David misalnya, ia merasa seusai acara ini pengetahuan mereka tentang mesin diesel bertambah.

“Saya berharap tahun depan acara ini kembali diselenggarakan, dengan tambahan seperti show car agar tidak hanya kumpul saja,” ucap Albert.

Hal senada juga diungkapkan Wanusuki dari Pajero Sport Comunity Jakarta yang tergabung dalam komunitas SUV Brotherhoods, kegiatan ini dirasa bermanfaat dan ia berharap tahun depan skala kegiatan ini diperluas wilayahnya seperti jambore event se-Indonesia.

(BACA JUGA: Diesel Day Bukan Cuma Kongkow, Ada Sharing Ilmu Seputar Diesel Juga)

Namun berbeda dengan komunitas Panther Mania Jakarta, selain bermanfaat juga menambah pertemanan.

Namun ia juga berharap, di tahun depan event ini ada sesi camping bareng, bedah mesin bareng.

“Alangkah baiknya di tahun depan saat membahas diesel itu dari yang konvensional sampai yang moderen” Ujar Felix yang menjabat sebagai sekretaris umum.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa