JIP.CO.ID – Sangat manusiawi, pengendara mobil untuk memacu kendaraan di jalan yang kosong atau di ruas jalan tol.
Kalau sudah begini biasanya konsumsi BBM jadi korbannya.
Seperti kata Hardi, salah satu anggota SJI (Suzuki Jip Indonesia), yang mengeluhkan konsumsi bahan bakar yang boros saat dipakai turing.
Keluhan ini langsung dijawab oleh Kemal Bachri, Owner KS Motorsport Indonesia, yang jadi pembicara di sesi coaching clinic JIP City Offroad (3/12).
(BACA JUGA : Mitos Oli Bisa Basi, Benar Atau Tidak Ya?)
"Pertama BBM bisa boros karena mobil digas terus, padahal ada caranya biar lebih irit yakni dengan injak gas secara konstan," ujar Kemal.
Kemudian penting juga untuk menjaga momentum, supaya mobil enggak keberatan untuk mencapai kecepatan cruising.
"Biasanya kalau sudah pelan atau berhenti langsung digas lagi, padahal dirunut aja pelan-pelan nanti naik sendiri," sambungnya.
Menurutnya penting juga untuk mengganti BBM mobil dengan oktan yang sesuai spek mesin atau lebih tinggi.
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR