Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perbandingan Travel Suspensi Double Cabin Termahal Di Medan Off-Road

Indra Aditya - Kamis, 14 Desember 2017 | 09:05 WIB
Double cabin saat melintas di trek off-road Desa Pelangi Sentul
Rianto Prasetyo/Roro Aveline
Double cabin saat melintas di trek off-road Desa Pelangi Sentul

JIP.CO.ID – Karena memiliki kelebihan gardan ganda, mobil double cabin sangat ideal di medan off-road.

Tapi tak hanya itu, ada faktor lain yang membuat double cabin bisa melintasi medan off-road dengan mudah, salah satunya soal travel suspensi.

Semakin jauh travel suspensi, mobil tersebut akan memiliki kapabilitas yang lebih baik terutama di kondisi jalan miring atau alur air.

Dari ketiga peserta dalam komparasi double cabin antara Chevrolet Colorado, Mitsubishi Triton serta Nissan Navara memang memiliki perbedaan meski hanya sedikit soal travel suspensi.

Untuk pengujiannya, kami menggunakan ramp dan hanya menaikkan satu sisi roda ke ramp tersebut hingga salah satu ban terangkat.

(BACA JUGA: Mengendarai Big SUV Ada Trik Khusus, Jangan Sampai Nyangkut Ya)

Ketiga double cabin bersiap menaklukkan medan off-road
Rianto Prasetyo/Roro Aveline
Ketiga double cabin bersiap menaklukkan medan off-road

Untuk mengukur jarak suspensi terenggang, kami menghitung dari bibir spatbor hingga ke hub roda saat roda menggantung.

Begitu pun sebaliknya, mengukur jarak suspensi paling rapat, kami menghitung saat posisi ban masuk ke ruang sepatbor.

Sementara untuk hasil jarak travel suspensi, diukur dari hasil jarak terenggang dikurangi jarak paling rapat ke sepatbor.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa