Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GPW Ford Saksi Sejarah Perang Dunia

Indra Aditya - Senin, 22 Januari 2018 | 17:18 WIB
Desain 4x4 legendaris ini banyak memberi inspirasi lahirnya jip modern
Desain 4x4 legendaris ini banyak memberi inspirasi lahirnya jip modern

spidometer, tekanan oli, temperatur, dan penunjuk bensin asli bawaan kendaraan
spidometer, tekanan oli, temperatur, dan penunjuk bensin asli bawaan kendaraan

Salah satunya, mengganti mesin Ford 4 silinder in-line, dengan mesin Willys F4 134 cu.in Hurricane yang lebih bertenaga dan mudah dalam perawatan, serta lebih melimpah sparepart­nya.

Selain itu, sistem kelistrikan mesin 2.2 liter ini diganti dari 24 volt menjadi 12 volt.

Spesifikasi interior, terutama jok benar-benar dipertahankan.

Tak tanggung-tanggung spons jok lengkap pembungkusnya dipesan langsung ke Beachwood Canvas Works USA, salah satu perusahaan pembuat canvas khusus restorasi jip lawas.

Pun dengan atap soft top yang menggunakan produk serupa.

(BACA JUGA: Eksekutif Rhino GX, Mobil Perang Dengan Interior Limo)

Mesin Ford 4 silinder in-line diganti dengan mesin Willys  F4 134 cu.in Hurricane
Mesin Ford 4 silinder in-line diganti dengan mesin Willys F4 134 cu.in Hurricane

Dasbor terpampang instrumen spidometer, tekanan oli, temperatur, dan penunjuk bensin asli bawaan kendaraan.

Selain itu, dasbor besi ini pun disemati panel informasi orisinal bawaan GPW.

Sebuah tabung pemadam kebakaran kuno yang menjadi optional dipasang pada sisi kiri ruang kaki pengemudi. Walau hanya pajangan, namun peranti ini didapat dengan susah payah dan merupakan barang otentik GPW maupun MB.

Spion bundar merupakan salah satu ciri dari GPW dan MB yang masih terus dipergunakan hingga era Utility M151.

Radio komunikasi militer menjadi bagian dari aksen militer yang ingin ditonjolkan.

Selain itu nampak pula beberapa tas dan perangkat lain yang beraksen militer disematkan di seputar badan kendaraan.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa