JIP.CO.ID – Bentley Bentayga adalah SUV dengan harga selangit, tapi di atas langit masih ada langit lagi.
Karlmann King, sebuah SUV yang dirancang perusahaan Cina, IAT yang dibanderol dengan harga fantastis.
Mobil ini dibangun berdasarkan sasis Ford F-550, Karlmann King menjelma jadi sebuah SUV termewah dan paling mahal di dunia.
Dilansir dari Carscoops.com, Harga SUV ini dihargai $2 juta dollar Amerika, dan $3,8 juta dollar untuk bahan serat baja.
(BACA JUGA: Singkirkan Noda Aspal Membandel Di Mobil, Gampang Kok!)
Jika dikonversi ke rupiah maka versi termahal SUV ini tembus Rp 52,2 Miliar.
Dan sekarang kita bedah ubahan mobil ini. Dari desain ekterior terlihat sangat futuristik dengan lekukan-lekukan tegas.
Bahan yang digunakan untuk melapisi bodi Karlmann King ada yang terbuat dari serat baja.
Dibalut dengan kelir hitam doff, tampilanya makin gagah dan tangguh.
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR