Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Cara Kerja Pompa Oli Mobil Buat Yang Belum Tau

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 5 Juni 2018 | 09:00 WIB
Pompa oli mesin 4-silinder BMW
Pompa oli mesin 4-silinder BMW

Jip.co.id - Mungkin ada yang belum tau mengenai tugas dari pompa oli di sebuah mobil.

Pompa oli bertugas mengisap dan kemudian menyalurkan pelumas di mesin.

"Pompa oli berfungsi untuk memberi tekanan pada oli," ujar Rudy, Pemilik Bengkel RS Tuning, Jl. Veteran No.9 Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Sebelum masuk ke pompa oli, oli harus melalui saringan di dalam karter (bak oli) yang bernama strainer.

Strainer ini berguna merintangi kotoran yang lebih besar agar tidak masuk ke pompa oli.

Dari pompa oli, oli mesti melewati filter oli untuk menyaring kotoran yang lebih halus atau sangat kecil agar oli akan yang disalurkan ke seluruh mesin benar-benar bersih.

(BACA JUGA: Pakai Ban Besar Memang Gagah, Tapi Ada Resikonya)

Oli yang bertekanan yang bersih kemudian disalurkan ke seluruh saluran (oil gallery) yang ada pada mesin.

"Jadi oli disedot dari karter kemudian didorong ke seluruh komponen internal mesin melalu saluran oli," jelas Rudy.

Kerja pompa oli berdasarkan putaran mesin langsung dari crankshaft, camshaft atau ada juga yang diputar oleh timing belt.

"Jadi saat mesin idle pun pompa oli tetap bekerja, meski tekanannya rendah," ucap Rudy.

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : Otomotifnet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa