Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Usir Suara Berisik Di Kabin Mobil, Pasang Ini Saja

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 25 Juli 2018 | 07:10 WIB
Peredam Kabin
Dipo
Peredam Kabin

Jip.co.id - Mobil itu mesti memiliki kesenyapan kabin yang baik.

Salah satu masalah yang kerap mengganggu kesenyapan kabin adalah instrusi suara dari luar mobil.

Contohnya bunyi gesekan ban dengan permukaan jalan, hantaman angin saat mobil melaju kencang, atau tetesan air hujan yang mengenai atap mobil.

"Biasanya keluhan suara berisik ini kerap muncul dari pemilik pemilik mobil yang sering melewati jalan yang kasar," ucap Edy Susanto Pemilik Cartens Audio, Fatmawati, Jakarta Selatan.

Selain itu, masalah pada panel atau baut pengikat di mobil yang kendur juga bisa membuat getaran yang menimbulkan suara berisik nan mengganggu.

(BACA JUGA: Mesin Mobil Baru Harus Menggunakan Oli Encer, Biar Apa Ya?)

"Getaran pada sistem audio seperti suara bass dari speaker yang muncul menjadi getaran juga bisa diselesaikan dengan memasang peredam," lanjut Edy.

Pemasangan peredam pada mobil biasanya di bagian panel pintu, firewall, lantai kabin, dan plafon atau atap.

Pada umumnya, terdapat 2 jenis peredam kabin.

Pertama adalah jenis semprot dan yang kedua berbentuk lembaran.

Namun, yang sering dijumpai di pasaran adalah peredam kabin jenis lembaran.

(BACA JUGA: Ini Dia Tipe Ban Yang Sering Dipakai SUV, Anda Pakai Yang Mana?)

Ada banyak merek peredam jenis lembaran yang beredar, misalnya Automat, X-Trememat, STP Vizomat, dan Cekmat.

Peredam jenis lembaran ini tersedia dalam beberapa ukuran dan ketebalan, contohnya ukuran 75 x 50 cm dengan ketebalan 2 mm.

Harga peredam jenis lembaran ini mulai dari Rp 50.000-100.000 per lembar.

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa