Jip.co.id - Kejurnas Speed Offroad putaran pertama musim 2018 siap dihelat pada weekend ini (27-28 Juli 2018) di sirkuit Tembong Jaya, Serang, Banten.
Tanpa banyak gembar-gembor, motorsport grade-1 nasional yang selalu diserbu ratusan starters yang loyal ini bersiap untuk memulai pertarungan jip cepat dari belasan team dan para jawara 2017 yang akan meramaikannya.
Tentang race safety yang mulai musim ini mewajibkan penggunaan racing suit alias baju balap berbahan Nomex anti api atau paling tidak mampu menahan panasnya api dalam beberapa saat jika alami insiden.
(BACA JUGA: Perhatikan Bagian Mobil Ini, Jika Tidak Mau Mogok di Jalan)
Hal ini ditegaskan dalam peraturan keselamatan balapan yang dikeluarkan oleh IMI Pusat.
Sudah standar, ikuti saja, karena 1 kejadian berat sudah terjadi musim lalu karena tidak menggunakan baju balap tipe ini, jangan anggap enteng.
Bahkan tanpa perlu diperkuat oleh ketetapan IMI Pusat soal safety, penggunaan HANS kembali harus dipantau dan disarankan semua insan balap jip cepat harus menggunakannya.
Baju balap sudah kebal api, saatnya jika alami insiden balap leher kita agar tidak berubah posisi.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | imi.co.id |
KOMENTAR