Jip.co.id-Nissan Terrano diperkenalkan oleh PT Indocitra Buana sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Nissan di Indonesia pada 1995.
Nissan Terrano dipilih karena penjualan sedan Nissan pada waktu itu terseok-seok.
Buat informasi, pada 1994 penjualan sedan di Indonesia sekitar 25 ribu unit per tahun yang waktu itu diperebutkan oleh 26 merek mobil.
Bandingkan dengan penjualan kendaraan serbaguna yang mencapai 250 ribu unit.
Ini yang membuat PT Indocitra Buana berani untuk pertama kalinya meluncurkan SUV bernama Nissan Terrano.
(BACA JUGA: Jadi Pengin Kemah, Ini Camper Van Terbaru Mercedes-Benz)
Mau tahu bagaimana iklan Nissan Terrano saat diluncurkan?
Nah, ini adalah iklan jadul Nissan Terrano yang kami ambil dari dokumentasi Tabloid Otomotif yang terbit pada tahun 1995.
Dalam iklan itu juga terlihat tagline dari Nissan Terrano, yaitu "It's Time to Expect More from a Car".
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR