Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biodiesel B20, Faktor Ini yang Jadi Penyebab Kekhawatiran

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 5 September 2018 | 15:00 WIB
Konfrensi pers perluasan biodiesel B20
Konfrensi pers perluasan biodiesel B20

Jip.co.id - Perluasan biodiesel 20% atau biodiesel B20 sudah diresmikan oleh pemerintah pada akhir Agustus 2018.

Mulai 1 September 2018 biodiesel B20 sudah wajib disediakan oleh SPBU untuk konsumen.

biodiesel B20 adalah bahan bakar diesel campuran minyak nabati 20% dan minyak bumi (petroleum diesel) 80%.

Walau begitu, ada sejumlah kekhawatiran dari segi otomotif mengenai biodiesel B20.

"Dari segi bidang otomotif banyak yang mempertanyakan soal kualitas dari bahan bakar biodiesel itu sendiri," buka Dr. Ing. Ir. Tri Yuswidjajanto Zaenuri, Dosen Teknik Mesin Institut Teknologi Bandung.

(BACA JUGA: Ini Dia Salah Satu Mobil Favorit Pada Perang Di Dunia Ketiga)

Menurut Yus, sapaan akrabnya, faktor yang sering menjadi penyebab kekhawatiran adalah kualitas dari kandungan dan campuran minyak nabatinya itu sendiri.

"Ada fenomena dimana minyak nabati kandungannya bisa menjadi jenuh akibat perubahan suhu rendah sehingga akan muncul zat asam," jelas Yus lagi.

Kandungan zat asam ini yang dikhawatirkan bisa menyebabkan kerusakan pada ruang bakar mesin.

Kekhawatiran yang lain, masih menurut Yus, adalah mutu campuran biodiesel dengan kualitas yang kurang baik akan menimbulkan bakteri.

"Bakteri inilah yang bisa menyebabkan campuran nabati dan diesel terpisah, muncul endapan yang akan menyumbat filter bahan bakar," ujar doktor lulusan Jerman ini.

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa