Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Batch Pertama MINI Cooper Countryman Lokal Selesai Dirakit

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 7 September 2018 | 09:20 WIB
MINI Indonesia rayakan selesainya perakitan batch pertama mereka untuk New MINI Countryman dan New M
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
MINI Indonesia rayakan selesainya perakitan batch pertama mereka untuk New MINI Countryman dan New M

Jip.co.id - MINI Indonesia rayakan selesainya perakitan batch pertama mereka untuk New MINI Countryman dan New MINI Cooper S Countryman Sports produksi lokal.

Sebanyak 24 kendaraan dari model terbesar MINI ini berhasil dirakit di pabrik PT Gaya Motor, Sunter, Jakarta Utara.

Perayaan ini juga sebagai tanda perjalanan peluncuran brand MINI di Indonesia yang dimulai sejak tahun 2011 lalu.

"Indonesia merupakan pasar yang penting untuk strategi ini dan MINI memiliki potensi besar baik dalam jangka waktu menengah maupun jangka panjang," ujar Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia dalam sambutannya, Kamis (6/9/22018).

(BACA JUGA: Cek Bagian Ini Ketika Mesin Diesel Anda Kurang Bertenaga)

"Sejak diperkenalkan enam tahun yang lalu, MINI telah mengalami pertumbuhan fantastis di Indonesia secara keseluruhan," lanjutnya saat berada di kawasan Sunter, Jakarta Utara.

Meski dirakit secara lokal, pihaknya menjamin tidak akan mengurangi kualitas dari kedua mobil tersebut.

New MINI Countryman yang dirakit di pabrik BMW Group Production Network 2, PT Gaya Motor, Sunter, Ja
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
New MINI Countryman yang dirakit di pabrik BMW Group Production Network 2, PT Gaya Motor, Sunter, Ja
Selain itu konsumen juga mendapatkan harga yang lebih kompetitif, serta waktu pengiriman yang lebih cepat.

Lantas, berapa banderol yang ditawarkan untuk New MINI Countryman dan New MINI Cooper S Countryman Sports rakitan lokal?

New MINI Cooper Countryman dibanderol Rp 599 juta off the road, lebih murah Rp 100 jutaan jika dibandingkan dengan harga CBU nya yaitu Rp 699 juta.

Sedangkan untuk New MINI Cooper S Countryman Sports dibanderol Rp 769 juta off the road, lebih murah Rp 130 jutaan jika dibandingkan dengan harga CBU nya yaitu Rp 899 juta.

(BACA JUGA: Suzuki Jimny Dibuat Jadi Rasa Land Rover Defender)

"Untuk harga, MINI Countryman rakitan lokal ini 12 persen lebih terjangkau dari CBU-nya," ujar Jodie O’tania, Vice President of Corporate Communications BMW Group Indonesia.

 

"Namun, tetap hadir dengan fitur-fitur premium khas MINI untuk para pelanggan," tutupnya.

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa