Jip.co.id - Wuling dikabarkan tengah mempersiapkan satu mobil baru berjenis SUV.
Beberapa waktu yang lalu sosoknya bahkan sempat tertangkap kamera di jalanan.
Dari situ diketahui kalau desainnya cukup modern, dengan lampu sipit yang ada di fascianya.
Nah, setelah sosoknya ketahuan itu, ternyata Wuling resmi merilis teaser untuk SUV barunya ini.
(BACA JUGA: Jeep Wrangler Ini Dibuat Jadi Lebih Lincah dan Kencang)
Dari teaser itu diketahui kalau lampu yang sipit dan memanjang horizontal itu adalah DRL.
Selain itu bagian buritan diketahui pakai stoplamp LED yang nyambung antara sisi kiri dan kanannya.
(BACA JUGA: Mulai Pakai Biodiesel B20, Ini 3 Hal yang Wajib Dilakukan)
Baojun 530 ini juga punya mesn 1.500 cc dengan turbo.
Bisa jadi Baojun CN210S ini bakal jadi versi premiumnya dari Baojun 530 nih.
(BACA JUGA: Keren! BMW Bikin Motor Adventure yang Bisa Jalan Sendiri)
Alih-alih pakai logo Wuling, di teasernya Baojun CN210S ini pakai emblem berbentuk kepala kuda.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR