Jip.co.id - Lampu mobil memiliki peran penting untuk visibilitas pengemudi saat berkendara pada malam hari.
Seiring waktu, mika lampu bisa saja menjadi kusam atau menguning karena faktor cuaca dan pemakaian.
Salah satu cara kekinian untuk membuat bening kembali mika lampu mobil adalah nano burn coating.
"Nano burn coating memakai alat khusus seperti corong dan cairan kimia dengan kandungan partikel nano yang dipanaskan dan uap dari panasn tersebut diaplikasikan pada mika lampu mobil," buka Mang Dadan, pemilik bengkel Dan's Motor.
Kelebihan nano burn coating ini ada pada hasil tingkat kebeningan mika yang lebih baik.
(BACA JUGA: Wah, Ternyata Nama VW Tiguan Punya Arti Hewan Khayalan)
Metode ini juga tidak memiliki risiko berkurangnya kekedapan lampu terhadap air dan udara.
Bagian dalam mika tidak perlu dibongkar karena sifat partikel nano pada cairan meresap hingga ke bagian dalam mika.
Proses awalnya dimulai dengan membersihkan lampu mobil dengan air dan sabun.
Setelah itu diampelas dengan ampelas halus (ampelas kaca) pada bagian yang sudah kusam dan buram.
Kemudian cairan kimia khusus dengan partikel nano dipanaskan dengan alat seperti gelas dan memiliki corong.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR