Jip.co.id-Kalau lihat pikap ini pasti bawaannya lapar terus.
Soalnya, Toyota Tundra ini adalah pabrik pizza berjalan.
Nama mobil ini adalah Tundra PIE Pro yang dibuat oleh oyota’s Motorsports Technical Center (MTCI) untuk SEMA 2018.
Mereka bekerja sama dengan Pizza Hut untuk membuat mobil konsep ini.
(BACA JUGA: Toyota Fortuner Nyamar Jadi Lexus, Kuncinya Ganti Bagian ini!)
Untuk membuat Toyota Tundra ini menjadi pabrik pizza, MTCI mengubah bak belakang menjadi dapur berjalan.
Di sana terdapat lemari pendingin, sepasang lengan robot, dan oven portable.
Ini semua digerakan menggunakan energi fuel cell hidrogen.
Untuk membuat sebuah pizza membutuhkan waktu 6-7 menit.
(BACA JUGA: Wah, Toyota Harrier Ini Kena Operasi Wajah)
Proses dimulai dengan tangan robot membuka lemari pendingin dan mengambil pizza yang kemudian diletakkan di ban berjalan (conveyors).
Pizza tersebut kemudian dipanggang di oven lalu setelah matang diambil oleh tangan robot untuk ditaruh di papan potong.
Pizza dipotong menjadi 6 bagian sama rata lalu dimasukan kotak dan diberikan ke konsumen yang menanti di samping mobil.
Oh ya, hal unit lainnya adalah Toyota Tundra ini menggunakan mesin hidrogen.
(BACA JUGA: Cara Pakai Fitur Voice Command di Toyota C-HR)
Ia memakai mesin dari Toyota Mirai.
Gimana, mau pesan pizza-nya mas bro?
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR